Printer Epson L3110 – Harga – Kelebihan dan Kekurangan

Jika Anda mencari printer dengan kualitas prima, Epson mungkin jadi salah satu brand printer yang muncul di pikiran Anda. Memang, brand yang satu ini sudah memproduksi berbagai jenis printer—seperti all in one printer, inkjet printer, dan laser printer

Kali ini, printer yang akan kita bahas adalah printer Epson L3110, salah satu printer all in one dengan tangki tinta built-in di bagian depannya. Yuk, kenali plus minus printer ini di artikel berikut!

Kelebihan Printer Epson L3110

Kelebihan Printer Epson L3110

Selain karena fitur multifungsi print, scan, dan copy yang dimiliki printer ini, berikut adalah beberapa alasan mengapa Epsion L3110 menjadi pilihan tepat untuk Anda.

1. Kapasitas tinta yang lumayan besar

Nama resmi dari printer ini adalah Epson EcoTank L3110. ‘EcoTank’ yang dimaksud merujuk pada tangki untuk menampung tinta cetak. Jadi printer ini tidak menggunakan cartridge sebagai tangki tintanya.

Dibandingkan dengan cartridge, tentu tangki ini kapasitasnya jauh lebih besar. Bisa dikatakan ukurannya menyerupai ukuran tangki tinta infus, namun tangki ini didesain menjadi tangki built-in yang menyatu pada bodi printer.

Karena tempat cadangan tinta yang hadir dalam ukuran besar inilah kemampuan cetak printer L3110 bisa lebih banyak setiap isi ulang tinta. Baca juga Cara Mengatasi Warna Tinta Printer Epson Tidak Sempurna.

2. Konsumsi tinta yang irit

Kelebihan lain dari printer Epson Ecotank L3110 adalah konsumsi tinta yang lebih irit. Jika kita merujuk pada spesifikasi yang disebutkan Epson, pada saat kapasitas tinta penuh printer dapat digunakan untuk mencetak 4.500 halaman hitam putih. Sedangkan untuk halaman berwarna, Anda bisa menggunakannya untuk mencetak 7.500 halaman.

3. Harga tinta yang murah

Masih dari aspek tinta, harga tinta Epson untuk printer jenis ini (tinta 003) bisa dibilang sangat murah, yaitu Rp35 ribu per botol. Jika dibandingkan dengan kemampuan cetak yang notabene mencapai ribuan halaman, bisa dikatakan harga tinta untuk mencetak satu halaman sangat murah.

4. Kecepatan cetak yang lumayan

Meski tidak secepat laser jet, kecepatan cetak printer L3110 dari Epson ini bisa dikatakan lumayan untuk menangani kebutuhan cetak ‘biasa’—misalnya untuk pegawai kantoran dan anak sekolah.

Kecepatan cetak gambar printer ini adalah 10 ipm (images per minute) untuk tinta hitam dan 5 ipm untuk tinta warna. Jika printer digunakan untuk mencetak teks, maka jumlah halaman tercetak per menitnya tentu bisa lebih banyak.

5. Resolusi maksimal cetak yang besar

Printer ini dapat Anda gunakan untuk mencetak gambar dengan detail yang oke. Pasalnya, resolusi maksimal dari printer ini adalah 5760 x 1440 ppi. Dengan angka tersebut, printer Epson L3110 bisa Anda andalkan untuk mencetak foto, brosur, maupun produk grafis lainnya dengan ketajaman gambar yang tinggi.

Bagaimana jika Anda mencetak gambar menggunakan art paper? Bisakah kualitasnya setara dengan printer percetakan/offset?

Penggunaan art paper untuk mencetak gambar dengan resolusi maksimal tersebut bisa dikatakan lumayan, namun tidak bisa dikatakan lebih baik daripada printer offset mengingat tinta yang digunakan bukan tinta khusus. Maka dari itu, kualitas cetak di art paper bisa ditingkatkan dengan menggunakan tinta khusus art paper.

6. Harga printer yang lumayan murah

Jika merujuk pada harga yang tertera di berbagai marketplace, printer Epson L3110 dibanderol dengan harga kisaran 2-3 jutaan. Harga yang cukup mahal memang jika dibandingkan dengan inkjet printer, namun benefit yang bisa Anda peroleh dari printer ini juga banyak. Ingat, L3110 adalah all in one printer, jadi dengan harga tersebut bisa dibilang printer ini cukup worth the money untuk dibeli.

Baca Juga:

Kelemahan Printer Epson L3110

Kekurangan Printer Epson L3110

Setelah membahas kelebihan, kini saatnya kita membahas kelemahan dari printer ini. Apa saja sih kelemahan printer Epson L3110?

1. Dimensi printer yang bulky

Karena printer Epson ini printer all in one, wajar saja jika dimensinya sedikit besar dan bobotnya berat. Akan tetapi, banyak kompetitor di luar sana yang mampu memproduksi printer all in one dengan dimensi yang lebih ramping dan bobot yang lebih ringan. Ukuran yang bulky ini mungkin akan cukup merepotkan jika Anda memiliki meja kerja yang sempit.

2. Harganya cukup mahal juga

Pada poin kelebihan di atas memang sempat disinggung harga printer yang cukup murah. Hal ini dapat dibenarkan, mengingat jumlah halaman yang bisa dicetak jika kapasitas tinta penuh bisa mencapai ribuan halaman.

Jika dilihat dari segi harga saja, printer all in one ini bisa dibilang mahal. Bagaimana tidak, Anda bisa menjumpai cukup banyak printer all in one dari brand kompetitor yang dijual dengan harga kurang dari Rp1 juta.

3. Paper jam

Ada sumber yang menyebutkan bahwa printer Epson yang satu ini cukup sering mengalami paper jam, alias kertas macet saat proses pencetakan. Jika Anda sedang butuh dokumen cetak dalam waktu cepat, mungkin kondisi ini akan sedikit merepotkan Anda.

Nah, itulah penjelasan mengenai kelebihan dan kekurangan dari printer Epson L3110. Dengan segala pertimbangan tersebut, apakah printer ini merupakan printer yang bagus untuk dibeli?

Check Also

Keunggulan Printer Canon iP2770

Kelebihan dan Kekurangan Printer Canon iP2770

Printerius.com – Ingin mencari printer dengan harga yang kurang dari Rp1 juta? Canon iP2770 bisa …